Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, SPSS merupakan program kerja yang dimiliki oleh IHMSI (Ikatan Himpunan Mahasiswa Statistika Indonesia) yang kembali dipercayakan kepada HMPS Statistika FMIPA UNM Tahun 2022 untuk dilaksanakan. SPSS tahun 2022 mengangkat topik “Pengenalan Python untuk Data Sains”. Dalam SPSS tahun 2022 kembali memberikan sosialisasi dan pelatihan mengenai software dalam ilmu statistika dan software yang digunakan adalah python. Pemateri yang diundang dalam kegiatan SPSS tahun 2022 adalah Agung Tri Utomo, S.Stat., M.Si. merupakan alumni program studi statistika FMIPA UNM. Pendaftaran untuk kegiatan SPSS tidak dipungut biaya bagi umum dan mahasiswa seluruh Indonesia, dan dibuka tanggal 7-8 November tahun 2022. Pemberian materi dilaksanakan pada 9 November tahun 2022 pukul 19.45 – 21.45 WITA melalui aplikasi zoom meeting.
Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh sebanyak 175 peserta dari berbagai universitas di Indonesia. Dan pemateri menjelaskan dengan lengkap terkait dengan topik pembahasan.