Sosialisasi dan Pelatihan Software Statistika (SPSS)

HMPS Statistika merupakan salah satu organisasi yang terhimpun dalam IHMSI (Ikatan Himpunan Mahasiswa Statistika Indonesia) yang merupakan organisasi yang bertaraf nasional khusus untuk mahasiswa program studi statistika se-Indonesia. Salah satu program kerja dari IHMSI yang dipercayakan kepada HMPS Statistika FMIPA UNM Tahun 2020 adalah SPSS. SPSS adalah program yang dilaksanakan untuk memberikan sosialisasi dan pelatihan mengenai software yang sering digunakan menganalisis data dalam ilmu statistika. Pada SPSS tahun 2020 mengangkat tema “Buktikan Data dengan Aplikasi untuk Literasi Bangsa”. Adapun software yang digunakan yaitu R-Studio dan Python. Pendaftaran SPSS dilaksanakan pada tanggal 4-6 November 2020 dan pemberian materi dilaksanakan pada tanggal 7-8 November 2020 melalui aplikasi zoom meeting.

Adapun pemateri yang diundang dalam kegiatan SPSS tersebut yaitu Dr. Ruliana, S.Pd. M.Si.(Dosen statistika FMIPA UNM) , Rahmat H.S, S.Pd. M.Si. .(Dosen statistika FMIPA UNM) , dan Muh. Nurfiqri Adham (mahasiswa jurusan statistika dan sains data IPB).

Leave a Reply